Kupang, Likurai.com – Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) NTT menyelenggarakan berbagai kegiatan untuk memeriahkan Hari Jalan, yang puncaknya akan dirayakan pada 20 November 2024.
Ketua Panitia, Mahma D. Mahendra, melalui Sekretaris Panitia, Dorthea Wandriana, menjelaskan kepada wartawan pada Senin, 18 November 2024, bahwa kegiatan ini meliputi sejumlah lomba olahraga seperti bola voli, basket, tenis meja, dan gate ball.
Selain itu, BPJN NTT juga menggelar program Bina Marga Goes to School, yang melibatkan anak-anak sekolah dalam lomba desain dan pembebanan jembatan.
"Dalam lomba ini, rangka jembatan yakan didesain dan dirakit lalu diuji kekuatannya dengan pemberat. Rangka yang mampu bertahan pada beban paling berat akan dinyatakan sebagai pemenang," ungkap Dorthea.
Kegiatan lain yang dilaksanakan mencakup aksi gotong royong membersihkan jalan dan jembatan, yang melibatkan para pegawai Pekerjaan Umum (PU) di lingkungan BPJN NTT dan masyarakat disekitar lokasi kegiatan serta kegiatan donor darah yang telah selesai dilakukan. Ada pula program sosialisasi dan seminar yang melibatkan Ikatan Pensiunan PU.
Dalam rangkaian kegiatan olahraga yang sudah selesai, Satker PJN IV keluar sebagai juara umum setelah memenangkan sejumlah pertandingan.
PLT Kasubag TU dan Umum BPJN NTT, Melkianus Ouw, SH, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memupuk kebersamaan di antara insan PU di lingkup BPJN NTT.
“Kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat solidaritas dan kekompakan, sekaligus memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat.
Perayaan Hari Jalan tahun ini diharapkan menjadi inspirasi untuk terus menjaga infrastruktur jalan dan jembatan, serta mempererat kolaborasi antara seluruh insan PU di NTT,"katanya. (Yuser)