Frans Aba Mendaftar Sebagai Calon Gubernur di PSI NTT - Baomong.ID

Frans Aba Mendaftar Sebagai  Calon Gubernur di PSI NTT

Frans Aba Mendaftar Sebagai Calon Gubernur di PSI NTT

Kupang,LikuraiOnline.id- Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Nusa Tenggara Timur menerima berkas pendaftaran bakal calon gubernur NTT Fransiskus Xaverius Lara Aba (Frans Aba)Dipimpin Wakil Ketua DPW PSI NTT, Kanisius To, berkas pendaftaran Frans Aba dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat secara administrasi.

Kanisius To dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi kepada Frans Aba yang telah memilih mendaftar menjadi calon gubernur di PSI.

Menurut Kanisius, Frans Aba merupakan kader muda terbaik saat ini yang pantas memimpin Provinsi Nusa Tenggara Timur menuju Nusa Tenggara Timur yang sejahtera.

Pasalnya, dengan status sebagai peneliti, akademisi dan ekonom, ia meyakini bajwa Frans Aba memiliki ilmu dan gagasan berupa program untuk mensejahterakan masyarakat NTT."Ini kader terbaik. 

Seorang dosen dan bukan dosen di NTT saja tetapi dosen secara nasional bahkan internasional," ujar 

Kanisius pada Kamis 2 Mei 2024.Ia menjelaskan bahwa dalam proses mekanisme pendaftaran, PSI akan menentukan pilihannya pada calon yang memiliki kemampuan dan jejaring luas.

"Nanti akan kami seleksi yang benar-benar punya kapasitas untuk bagaimana membawa NTT kedepan lebih baik. Salah satu yang akan kami seleksi adalah Pak Frans Aba yang mendaftar," terangnya.

Setelah mendaftar, PSI, lanjutnya, akan melakukan survei elektabilitas terhadap para calon yang mendaftar. 

Survei ini dilakukan untuk melihat tingkat kesukaan, tingkat popularitas dari setiap kandidat yang mendaftar.

Ia juga menyentil tentang provinsi NTT yang saat ini terjebak dengan hutang yang ditinggalkan oleh pemimpin gubernur terdahulu.

Akibat hutang ini, pemimpin selanjutnya dipastikan akan berpikir dan bekerja lebih ekstra dalam penggunaan anggaran baik itu sumber PAD maupun sumber alokasi anggaran dari pemerintah pusat.

Karena itu, ia berharap Frans Aba dengan pengalamannya sebagai seorang akademisi dan ekonom yang memiliki jaringan baik secara nasional dan internasional dapat mengajak pengusaha agar mau melakukan investasi di NTT.

"Dalam konteks ini, pemimpin yang diharapkan adalah pemimpin yang punya jejaring bukan saja lokal tetapi juga harus secara nasional bahkan internasional. Ini yang ada di Pak Frans Aba," harapnya.

Sementara itu, Frans Aba menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada PSI yang telah membuka dan menerimanya mendaftar sebagai bakal calon gubernur NTT.

PSI kata, Frans merupakan Partai Solidaritas Indonesia adalah partainya orang muda yang lahir dari proses demokrasi yang tumbuh dan berkembang dari kalangan orang muda.

Karena partai ini adalah partainya orang muda, maka partai ini berorientasi pada aspek berkeadilan, berkutahanan dan berkarakter.

Dasar dari pada aspek tersebut, lanjutnya, memberi warna tersendiri dalam perpolitikan di Indonesia sebagai satu kesatuan di dalam penguatan solidaritas terutama di dalam lingkungan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Ia menyadari betul bahwa dasar dari aspek tersebut memberikan jawaban kepadanya untuk mendaftar menjadi bakal calon gubernur NTT periode 2024-2029.

"Karena bagi saya, saya datang ke sini bukan karena dari sisi aspek yang sifatnya gaya-gayaan atau gagahan tetapi partai anak muda memberikan suatu warna tersendiri dan kekuatan baru dalam hal bagaimana kita menciptakan gaya untuk bersama kita bergandengan tangan merajut membangun NTT," jelasnya.

Ia juga mengapresiasi PSI yang memberikan hak yang sama kepada kader di luar partai untuk maju dari Partai Solidaritas Indonesia.

"Kiranya dalam proses-proses internal partai, kami pun dapar menjadi rujukan di dalam kebersamaan kita," harapnya.