Tangani Dua Paket Jalan Daerah, PPK 1.2 Optimis Pekerjaan Selesai Tepat Waktu - Baomong.ID

Tangani Dua Paket Jalan Daerah, PPK 1.2 Optimis Pekerjaan Selesai Tepat Waktu

Tangani Dua Paket Jalan Daerah, PPK 1.2 Optimis Pekerjaan Selesai Tepat Waktu

Kupang,Likuraionline.id-- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) NTT membenahi dua ruas jalan daerah di Kabupaten Rote Ndao dan Kabupaten Sabu Raijua.

Dua paket Jalan Daerah yang ditangani oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.2 Provinsi NTT tersebut telah ditandatangan kontrak pada tanggal 28 Agustus 2023 di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Kepada wartawan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.2 Provinsi NTT Audrian Ramanta Herdy,S.T.,M.Sc didampingi Genaral Supertendent (GS) PT Rotendo Permai GS. Laurensius Yustianus, SST di Kupang Kamis, 31 Agustus 2023.

Audrian mengatakan, dua paket jalan daerah yang ditangani andalah perbaikan jalan Kapasio - Ho di Kabupaten Rote Ndao sepanjang 10,5 Kilo Meter dengan dana sebesar Rp 38 Miliar lebih yang ditangani oleh PT Rotendo Permai dan Perbaikan Jalan Mesara - Kelaba Madja - Dainao sepanjang 11 Kilo Meter dengan dana sebesar Rp 44 Miliar lebih yang ditangani oleh PT  Lingkar Persada.

Ia menambahkan, pihaknya telah menyediakan examplan percepatan terhadap dua paket Jalan daerah yang ditangani tersebut.

"Kami telah membuat examplan percepatan terhadap dua paket ini. Contohnya untuk penanganan paket jalan daerah Kapasiok - Ho di Kabupaten Rote Ndao penyedia jasa suda siapkan empat Quarry dan satu unit Aspal Mixing Plant (AMP).

Sementara di Kabupaten Sabu Raijua penyedia jasa suda siapkan tiga Quarry dan satu set Aspal Mixing Plant (AMP)
Ia mengatakan, saat ini pekerjaan yang dilakukan oleh penyedia jasa adalah penyiapan dan pembersihan badan jalan di kedua paket jalan daerah tersebut.
"Sesuai rencana mulai aspal pada awal bula November 2023 mendatang dengan durasi pengaspalan empat Minggu,"katanya.

Ia menengaskan bahwa penyedia jasa hendaknya memprioritaskan kualitas dan kuantitas dari pekerjaan jalan yang ditangani.

"Himbauan saya kepada penyedia jasa agar memperhatikan K3. Kita suda ada Peraturan Menteri (Permen) Nomor 10 tentang pedoman Sistem Manajemen Kesehatan Konstruksi (SMKK ),"katanya.

Ia mengatakan, mengingat waktu pelaksanaan yang singkat sehingga penyedia jasa hendaknya memperhatikan metode pelaksanaan yang tepat dan harus memiliki alternatif lain ketika menemui hambatan dalam proses pelaksanaan kegiatan.

Sementara itu General Supertendent (GS) PT Rotendo Permai selalu penyedia jasa untuk perbaikan ruas jalan Kapasiok - Ho di Kabupaten Rote Ndao, Laurensius Yustianus, SST mengatakan, PT Rotendo Permai optimis menyelesaikan pekerjaan jalan daerah tersebut tepat waktu.

Laurensius mengatakan PT Rotendo Permai telah menyiapkan empat grup untuk menangani ruas jalan tersebut.

Masing - masing grup dilengkapi dengan alat, tenaga dan material yang cukup untuk memperlancar kegiatan dilapangkan. Setiap grup menangani dua kilometer lebih.

Ia menguraikan, PT Rotendo Permai menurunkan 8 unit excavator dan satu unit Aspal Mixing Plant (AMP) dengan kapasitas produksi 300 ton perhari, alat paving dia set, Vibrator 4 unit, greder 3 unit.

"Kita mulai aspal pada bulan November mendatang sehingga dengan produksi Hotmix 300 tom perhari maka kita butuh waktu empat Minggu untuk menyelesaikan pekerjaan Hotmix,"kata Gusti sapaan akrab Laurensius Yustianus, SST (Yuser)