Atambua,Pesonantt.com--Aparat Kepolisian Sub Sektor Lakmaras Polsek Lamaknen Selatan bersama aparat TNI Satgas Pamtas Yonif Raider Khusus 744/SYB Pos Henes gelar patroli gabungan di wilayah Perbatasan tepatnya di desa Henes, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu, Provinsi NTT, Kamis tanggal 16 Februari 2023.
Hadir dalam giat tersebut antara lain Kapolsubsektor Lakmaras IPDA Dionisius Bina dan anggota, Wadanpos Pamtas RI - RDTL YONIF 744 / SYB Pos Henes, Serda Yeskiel Lau dan anggota.
Kapolsubsektor Lakmaras IPDA Dionisius Bina kepada wartawan mengatakan, sebelum dilaksanakan Patroli gabungan, Kapolsubsektor Lakmaras memberikan arahan dan teknis kepada Anggota.
Alumni SMU Negeri 1 Malaka Tengah ini menjelaskan, tujuan dilaksanakan Patroli gabungan di wilayah perbatasan RI - RDTL untuk melakukan Pengecekan secara langsung kondisi fisik setiap patok batas yang berada di sektor timur yang mana Patok-patok tersebut harus selalu dijaga terutama dalam musim penghujan.
Pasalnya, kata Dionisius Bina banyak patok berada disepanjang aliran sungai yang mana sewaktu waktu bisa hilang akibat terbawa aliran air sungai ataupun tertimbun longsoran tanah.
Selain mengecek patok, kegiatan itu juga untuk mencegah kegiatan-kegiatan illegal seperti penyelundupan pada titik titik yang di perkirakan rawan dari kegiatan illegal dan juga Mencegah adanya pelintas Ilegal.
"Situasi di perbatasan dalam keadaan aman dan terkendali. Giat patroli berakhir pada pukul 12.30 WITA situasi terpantau aman dan tekendali,"ungkap Dionisius Bina (*/Yuser)