Progres Fisik Preservasi Jalan Nasional Ruas Oesapa - Batas Kota Soe 99 Persen - Baomong.ID

Progres Fisik Preservasi Jalan Nasional Ruas Oesapa - Batas Kota Soe 99 Persen

Progres Fisik Preservasi Jalan Nasional Ruas Oesapa - Batas Kota Soe 99 Persen

Kupang,Pesonantt.com---Progres Fisik Preservasi Jalan Nasional dan Jembatan di ruas Oesapa - Batas Kota Soe, Kabupaten TTS sepanjang 106 Kilo Meter hingga kini realisasi fisik sudah mencapai 99 persen.

Preservasi atau pemeliharaan ruas Jalan Oesapa - Batas Kota Soe ditangani oleh PT.Jaya Konstruksi Manggala Pratama, Tbk selama 18 bulan.

Sesuai kontrak, Preservasi ruas jalan Oesapa - Batas Kota Soe dimulai pada Bulan Agustus 2021 dan akan berakhir masa kontrak pada tanggal 31 Desember 2022.

Kepada wartawan Kepala Proyek (Kapro) Preservasi Jalan Oesapa batas kota Soe dari PT.Jaya Konstruksi Manggala Pratama,Tbk Anto Hasudungan mengatakan, secara keseluruhan kegiatan preservasi jalan Nasional ruas Jalan Oesapa - Batas Kota Soe sudah mencapai 99 persen lebih.

"Secara keseluruhan pekerjaan sudah 99 persen lebih. Masi tersisa dua item pekerjaan yakni Marka Jalan dan Pembersihan rumput disepanjang ruas jalan tersebut,"ungkap Anto.

Ia menambahkan, selain membenahi jalan, pihaknya juga melakukan pemeliharaan terhadap jembatan - Jembatan di sepanjang ruas jalan tersebut.

Anto mengatakan, pekerjaan yang dilakukan disepanjang ruas jalan Oesapa Batas Kota Soe antara lain, hotmix, pasangan batu, penahan tebing, pembenahan drainase.

"Panjang Jalan yang kita tangani sepanjang 107 kilo meter. Kita melakukan hotmix sepanjang 52 kilo meter,"katanya.

Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 1.1 Provinsi NTT Paul Hugo,ST mengatakan, kondisi jalan Nasional ruas Oesapa - Batas Kota Soe akan berakhir kontrak pada tanggal 31 Desember 2022.

Hingga saat ini, progres Fisik Preservasi Jalan Nasional Oesapa Batas Kota Soe sudah mencapai 99 persen.

Paul Hugo mengatakan, anggaran untuk penanganan ruas jalan tersebut sebesar Rp 137 Miliar yang bersumber dari APBN 2021. (Yuser)